Untuk cara merawat vinyl sendiri sangat diperlukan tips khusus. Dikarenakan material vinyl yang memiliki karakteristik tersendiri dan harus ditangani sesuai dengan karakteristiknya. Bila cara merawat anda salah, sangat mungkin lantai vinyl anda akan rusak sebelum usia maksimalnya.
Berikut tips merawat Vinyl :
1.Segera bersihkan atau keringkan bila permukaan lantai Vinyl anda terkena cairan, walaupun Vinyl relatif lebih tahan lama jika terkena air tetapi apabila sering terkena air dan tidak langsung di keringkan akan menyebabkan warna sekaligus permukaan Vinyl menjadi cepat rusak. 2.Bersihkan Vinyl dengan product tertentu atau pembersih khusus Vinyl. 3.Jangan gosok lantai Vinyl menggunakan kain kasar atau alat yang bisa merusak permukaan Vinyl. Akan lebih baik jika ingin membersihkan Vinyl menggunakan kain lembut. 4.Gunakan Vacum Cleener jika ingin membersihkan debu pada Vinyl anda. 5.Selalu sediakan keset untuk anda maupun tamu, agar lantai Vinyl anda tetap bersih. 6.Bersihkan Vinyl dengan rutin atau secara berkala.
Agar rumah anda memiliki karakter, nyaman, dan tentunya menawan sangat disarankan untuk menambahkan lantai vinyl sebagai pelengkap atau ciri khas rumah anda.
Dikarenakan peradaban untuk design interior semakin berkembang, penggunaan Vinyl pun menjadi sasaran utama untuk mengubah ruangan menjadi semakin aesthetic. Untuk mempertahankan Vinyl agar tetap aesthetic selama waktu penggunaannya, kami akan berikan tips atau tutorial merawat vinyl.
Saat ini penggunaan Vinyl pada lantai ataupun dinding ruangan sudah banyak yang menerapkannya untuk perumahan, perkantoran, hotel, ruang olahraga bahkan tempat usaha.